Jakarta sebagai ibukota negara Indonesia, seharusnya bisa memberikan gambaran yang baik untuk kota-kota yang ada di Indonesia baik dari keadaan sosial, ekonomi, politik, dan pembangunan. Tapi entah mengapa, sepertinya Jakarta malah menjadi sebuah tempat yang tidak dapat memberikan kesejahteraaan bagi masyarakatnya. Sebagai contoh, bila kita lihat mengenai pembangunan jalur Busway ke VIII, IX,dan X yang telah membuat banyak warganya memprotes tentang pembangunan ini. Menurut mereka pembangunan ini hanya membuat parah kemacetan yang telah ada sebelumnya.
Angkutan massal yang sengaja dibuat oleh PemProv DKI Jakarta untuk mengurangi jumlah kendaraan pribadi tidak berjalan sesuai rencana karena ternyata para pengguna busway ini kebanyakan dari para pengguna kendaraan bermotor dan angkutan umum (Angkot dan Bus) sedangkan pengguna kendaraan pribadi jarang yang mau menggunakan busway dengan alasan waktu kedatangan busway yang terlalu lama sehingga kemacetan pun tak terhindar lagi.
Angkutan massal yang sengaja dibuat oleh PemProv DKI Jakarta untuk mengurangi jumlah kendaraan pribadi tidak berjalan sesuai rencana karena ternyata para pengguna busway ini kebanyakan dari para pengguna kendaraan bermotor dan angkutan umum (Angkot dan Bus) sedangkan pengguna kendaraan pribadi jarang yang mau menggunakan busway dengan alasan waktu kedatangan busway yang terlalu lama sehingga kemacetan pun tak terhindar lagi.